Wednesday, August 24, 2016

Perayaan ulang tahun : Simbol dan makna yang ingin disampaikan

             Ulang tahun, bukan berarti tahun yang berulang atau mengulang , tetapi peringatan akan bertambahnya umur atau usia sesuatu atau seseorang, mengapa demikian? Yaaa karena sifat bahasa emang memaksa dan sewenang-wenang hehe, yang sabar ya. Tanggal 17 kemarin negara kita tercinta Indonesia berulang tahun, 2 hari yang lalu stasiun tv RCTI berulang tahun yang ke 24 dan kemarin SCTV berulang tahun yang ke 23 dan kemarin pula saudara saya juga berulang tahun , dan kesemuanya merayakannya dengan cara yang meriah namun berbeda – beda , saya sendiri tertarik dengan kejadian kemarin , itulah yang melatar belakangi saya untuk membuat tulisan ini.

            Well, Indonesia berulang tahun yang ke 71 coy , dirayakan oleh hampir seluruh lapisan masyarakat di negara ini, ya hampir kan ada juga yang gak bisa, mungkin berhalangan atau mager ada kesibukan lain yang mendesak. Perayaan ulang tahun negara ini biasanya dirayakan dengan lomba – lomba yang diadakan di tiap kampung dan ditutup dengan pesta di malam puncaknya, Dirgahayu Indonesia ! merdeka ! tulisan – tulisan seperti ini sering dapat kita saksikan bersama dengan bendera merah putih di dekorasi perayaan ulang tahun negara ini, nah itu semua merupakan simbol – simbol yang ditampilkan dalam perayaannya, terus apa maknanya?. Menurut pengamatan saya secara kualitatif (aseek), lomba – lomba tersebut melambangkan perjuangan para pahlawan dalam meraih kemerdekaan untuk kita untuk diteladani oleh generasi penerus bangsa ya kita – kita juga, sedangkan perayaan pada malam puncaknya dapat dimaknai sebagai waktu – waktu peraihan kemerdekaan, dimana kita diajak untuk mengenang jasa pahlawan dan akhirnya berjoget bersama.
makna ulang tahun


           Terus gimana tentang ulang tahun yang lain , yang motong kue,dikasih kado, atau gelar konser gede? Nah, tentang potong kue ini saya sendiri lebih menyoroti ke prosesinya yang biasanya didahului dengan make a wish oleh yang berulang tahun dan didoakan oleh para tamu undangan, nahh dengan wish dan dengan doa tadi, menurut saya pemotongan kue dapat dimaknai sebagai berkurangnya masa hidup sesuatu atau seseorang yang diharapkan besoknya menjadi lebih baik lagi dengan deadline yang lebih dekat, sedangkan pemberian kado merupakan simbol dari kepedulian teman – teman terdekat kepada yang berulang – tahun, tentang konser yang saya rasakan sih , tidak menyimbolkan apa – apa , malah lebih ke biar keliatan ada acara besar terus iklan berdatangan , ditambah lagi konsernya mengusung tema sinetron dari masing – masing stasiun tv tambah iklan sinetron lagi dah tuh.

           Kesimpulannya , dengan makna dari simbol – simbol yang saya sebutkan diatas , hendaknya kita dapat benar – benar mengaplikasikan makna tersebut ke kehidupan kita pada umumnya, misal meneladani perjuangan para pahlawan yang gak nyerah sampai merdeka, peduli kepada teman,isi tiap hari kita dengan hal – hal bermanfaat karena umur kita terus berkurang, dll , yaah maksudnya jangan cuma jadi simbol aja gitu, kan gaenak kan ya? Biar enak baca tulisanku selanjutnya ya !

Bagikan

Jangan lewatkan

Perayaan ulang tahun : Simbol dan makna yang ingin disampaikan
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.